Merubah Permalink Judul Posting Blogger


Sebelum memulai penjelasan mengenai “permalink,” sebaiknya anda mengetahui terlebih dahulu apa “permalink” sebenarnya. Posting ini saya buat karena beberapa hari yang lalu saya mengalami masalah ini setelah memperhatikan judul-judul pada posting yang sudah terindex oleh Google. Dan akhirnya, posting-posting sayapun menjadi “waiting-list” lagi alias hasil pengeditan harus diindex lagi oleh Google setelah saya mengeceknya di GoogleWebmaster Tool. Ada beberapa cara yang dapat anda terapkan untuk meningkatkan Traffic pada Search Engine menggunakan Google Webmaster Tool. Klik disini untuk lebih jelasnya.

Permalink merupakan sebuah “link” pada setiap judul posting yang akan diterbitkan. Intinya, permalink adalah link posting-posting blog anda. Sedikit kesalahan akibatnya justru fatal karena pada dasarnya setiap pembaca ingin mencari sesuai dengan kebutuhannya. Oleh karena itulah anda memerlukan permalink sebagai link posting. Itu sama artinya dengan jika tidak menggunakan permalink, maka hasilnya adalah anda hanya akan terhubung pada halaman utama blog (Home). Jika demikian adanya, maka yang terjadi adalah hanya entri-entri posting baru (Home) yang akan terbaca sementara yang lainnya entah berada dimana. Hasil akhirnya para pembaca akan kesulitan menemukan posting-posting anda sebelumnya. Jika ternyata mereka mencari posting anda maka mereka pasti berharap dapat menemukannya dengan benar. Tetapi jika pada akhirnya mereka melihat “isinya” berbeda dari yang diharapkan, mereka mungkin menutup blog anda dan mencari posting yang sebenarnya. Jadi optimalkanpermalink anda dengan sebaik-baiknya untuk bagaimana cara mendapatkan SEO posting terbaik.

Jadi, bagaimana cara mengubah permalink pada posting-posting blog?
Untuk membuat Costume Permalink pada posting, cari “Permalink” pada sidebar sebelah kanan posting blog editor lalu klik. Pilih opsi “Costume Permalink” dan ketikkan kata kunci yang dapat anda buat sendiri atau mengambilnya dari judul posting. Pastikan bahwa URLnya tidak terlalu panjang. Gunakan “Auto Permalink” yang ada diatasnya sebagai acuan. Jika pada auto permalink judul posting terpotong dikata-kata terakhir, maka rubah sedikit agar mengenai sasaran, pindahkan ke Costume Permalink dan klik “Done” lalu “Publish.” Tindakan ini akan banyak membantu anda cara mencapai SERPs dengan mudah.

custom permalink


Bagaimana jika seandainya posting anda sudah terlanjur diposting dan sudah terindex oleh Google dan anda baru menyadari anda telah melakukan kesalahan pada permalink dan berniat akan merubahnya. Ini adalah masalah yang harus anda hadapi, masalah yang mungkin agak rumit karena ternyata Blogger tidak mengizinkan untuk melakukan pengeditan ulang permalink pada posting yang sudah diterbitkan.

Awalnya saya berniat unutk menghapus saja posting itu dan menggantinya dengan yang baru tapi dengan isi yang sama. Ini yang harus anda lakukan. Untuk merubah permalink, edit kembali posting itu dan jadikan draft. Lakukan pengeditan permalink kemudian terbitkan lagi.

revert permalink




Karena sudah terindex oleh Google, maka anda harus mengeditnya di Google webmaster Tool dan ganti URL posting lama dengan yang baru. Atau anda dapat membuat “Redirect Option” dari setingan blog anda. Ini akan menghapus 404 errors dan blog anda tetap dapat dicari oleh para surfer.

2 comments: