Membuat Border Post Body Blog Melengkung

Ada cara mudah untuk membuat post-body melengkung (round-corner) menggunakan border-radius. Baru saja saya memposting caramembuat header melengkung dan kali ini giliran post-body yang menjadi sasaran berikutnya. Saya kan menunjukkan bagaimana caranya.

Masuk ke akun blogger anda > Template > Edit Html.
Cari kode .main-inner .column-center-inner dengan menekan ctrl+f pada layout edit html.

Masukkan kode seperti berikut sebelum tanda “}”:

background:blue;
border: 2px solid red;
border-radius:10px;    
-moz-border-radius:10px;
-webkit-border-radius:10px;
-ms-border-radius:10px;
-o-border-top-radius:10px;

Ganti warna background yang anda suka, jenis border dan jenis dan ukuran border radius yang cocok juga untuk anda. Gambar dibawah ini hanyalah ilustrasi dari kode yang dibuat diatas.
  
post-body border-radius














Pastikan anda membuat kodenya seperti ini:

.main-inner .column-center-inner {
padding: 0 $(main.padding);
background:blue;
border: 2px solid red;
border-radius:10px;    
-moz-border-radius:10px;
-webkit-border-radius:10px;
-ms-border-radius:10px;
-o-border-top-radius:10px;
}


Selamat bereksperimen!!!

No comments:

Post a Comment